Wednesday, October 12, 2011

addmoreknowledge.com

Udah lama ngga liat hujatan dan permintaan maaf saut-sautan begitu rame kayak hari ini. Bukan di tempat demo yang jelas. Tapi di modcom. Yang dibahas kali ini adalah, berhasil terkuaknya aktor dibelakang addmorehp.com. Gue ngga tau ini achievement atau kiamat. Cukup kontroversial memang. Alasannya ya yang jelas aja, website 'pencela' ini yang kontroversial duluan. Kontroversial karena statement visi mereka jelas banget anti-rice. Gue pribadi ngga gitu paham sih soal ini.

Setau gue dari temen yang pernah di Amrik, ya memang ini cara pencinta muscle mengungkapkan celaan mereka sama import cars. Kenapa addmorehp ngurusin Avanza berstiker Mugen? gue ngga tau. Gue pribadi adalah pencinta show car. Alasan gue sederhana, gue ngga suka mobil kotor. Kalo ada mobil balap yang rapih gue juga suka, lebih suka daripada mobil rally (karena kotor). Tapi gue juga sangat ngga suka mobil kontes yang kayak patung. Yang ngga bisa ngapa-ngapain selaen digerakin sama remote. So, it is so hard for me to take a side.

I wont.

Visi addmorehp sih gue sangat dukung. Mungkin terjemahan awamnya adalah 'memberantas kebodohan'. Apakah rice culture itu bodoh? kita kembalikan aja ke definisi asalnya. Import-culture di Amrik. Gue rasa ngga. I love Honda, Nissan dan Toyota very much. Itu baru brandnya. Cara modifikasinya? ehm ehm. Tentu kita bicara hal yang berbeda. Gue cuman mau menyegarkan ingatan kita aja soal apa sih modifikasi? knapa kita jadi so' tau banget soal modifikasi. Emang cara modifikasi yang bener seperti apa? siapa yang ngajarin itu bener dan ini yang salah? Semua kan sangat relatif.

Persepsi atas benar dan salah itu sangat bergantung siapa yang melihat. Coba google kata 'persepsi' cek apa yang keluar. Secara teori, banyak berhubungan dengan kata 'pengalaman'. Jadi kalo pengalamannya sempit yah persepsinya segitu aja dan kalo pengalaman banyak, pemilahan persepsi seseorang akan banyak sekali variasinya. Apakah addmorehp punya pengalaman soal mobil kontes? knapa dia mempersepsikannya seperti itu bisa dimengerti donk? Apakah yang memaki addmorehp mengerti kenapa addmorehp menciptakan website laknat itu? makian kebun binatangnya juga bisa dimengerti donk knapa?

Di Knights gue cukup dekat bertemen dekat Rizky Yuri Haroen. Buat yang hobby dateng kontes pasti tau nama yang satu ini. Apakah mereka sekeluarga termasuk golongan ricer? menilai dari mobil kontesnya? iya. Apakah kalian tau apa yang mereka 'pikirkan' sewaktu bangun mobil mereka? gue yakin ngga semua orang tau. Teddy Diesta pernah bilang ke gue, Haroen sekeluarga bukan anak manja, kekalahan balistik 1 terhadap S15 Rosella memaksa mereka memutar otak membaca ulang regulasi dan membangun mobil yang sesuai. Dan berhasil. Ini adalah hal yang berbeda yang di persepsikan oleh banyak pihak dengan cara yang berbeda pula. Who am I judging? They are crazy about modifying cars. Cool kids, best friends.

Kalo terus diluar sana ada yang nyela mobil mereka, ya gimana. Celaan kan hanya celaan, apakah bisa membantu seorang dosen UPH mendapatkan aktualisasi dirinya diforum underground? gue juga ngga ngerti. I love their web and their vision as well. How they done it yang gue agak ragu dari dulu apakah akan membantu mereka mencapai visi yang diinginkan. Pengikut loyalnya juga ngga lebih dari anak-anak kemarin sore yang bingung mau berdiri di sisi mana atau aktor berpengalaman yang putus asa mungkin.

Buat gue? gue berdiri disisi dimana persepsi gue membantu gue semakin cerdas. Ngga lebih dari itu. Gue juga pernah bego bangun Kijang V8, pernah punya Harrier turbo pake 22 inch bersuspensi Air Runner. Tapi gue juga punya Cronos dan Accord yang gue bangun diatas koridor anti-rice. I'm not taking a side.

Addmorehp seperti codet luka di muka industri kita yang kalo dilihat-liat lagi, mungkin bikin Indonesia lebih 'laki' dibanding wajah mulus menawan penuh kepura-puraan ala gay. They were all strong and very faithful baik soal visi maupun misi. Penghujatnya juga ngga kalah getol dengan segudang dendam untuk membakar avanza bervelg taiwannya.

But you guys are all wasting your precious time in modification. Log out and stay out of computer. Get out and built your car the way u want it.

Lets celebrate our diversity in harmony.

R.I.P addmorehp.com, f*ck y*u! with much respect guys.

9 comments:

  1. Menurut gue, aktor dibelakang AMHP itu melakukan kesalahan yang sangat fatal dengan ikut memodifikasi mobilnya.
    Not to mention modifikasinya kayak gimana, tapi orang yang mendapatkan kepuasan dengan mengkritik dan menghina modifikasi yang dilakukan orang lain, sudah seharusnya pake mobil yang benar-benar standar-dar-dar-dar-dar.

    (bukan korban addmorehp.com) LOL

    ReplyDelete
  2. Hahaha kool, just very kool..
    I mean ultra kool <----*udah yang ini lebay*
    :P

    ReplyDelete
  3. @Dean thx hahahha...

    @kajet serius amat balesnya... ngga salah dhi.. gue jelasin kenapa. Kalo lo pernah nonton E! channel (kalo belom lo mesti nonton, keren bgt) disana ada acara namanya Fashion Police. Disana ada section tentang Do's dan Dont's dalam fashion yang dijelasin sama orang yang fashionable tentunya (baca:kompeten).

    Masalahnya bukan karena dia modif mobilnya, masalahnya adalah dia ternyata bukanlah orang yang kompeten (dilihat dari hasil modif mobilnya).

    Sebenernya kalo dia bikin section Do's and Dont's dan membagi section2 tadi dengan penilaian objektif, pasti jadi lebih bagus. Salahnya adalah ketimpangan dalam 'menilai' mana yg bagus mana yg nggak. Dia pernah nge-post sih AE-nya rifat waktu jaman masih 'panda' pake watanabe, mereka bilang mereka suka mobil kayak gitu. Tapi gue cek reguler ngga ada penambahan di section itu.

    yaaaah...amsiong lah mereka...

    ReplyDelete
  4. @Fatsi

    ya gw inget di situ dia bilang klo ga salah "real ride" atau apa gitu ya yang ada dua Trueno itu kan.

    ReplyDelete
  5. iya iya, bener juga loe Fat..
    (gue inget pernah nonton Fashion Police)

    intinya dia ricer teriak ricer ya berarti.. LOL

    ReplyDelete
  6. @Dean.. betul sekali...

    @Kz ya gue ngga bilang gitu sih.. yang jelas dia sebenernya cukup pinter.. tapi ngga tau kapan harus 'stop'.. kebablasan..

    ReplyDelete
  7. gan link foto2nya yg di modcom udah pada ilang. bisa tampilin disini gak? ane blm sempet liat. termasuk avanza tsb.

    ReplyDelete
  8. Haha.. Ini bukan add more hp... Sorry... Gue ngga ngepost foto buat mencela berjamaah...

    ReplyDelete